Jokowi Reshuffle Kabinet Indonesia Maju 2023, Berikut Nama-nama yang Dilantik

Lifestyle230 Dilihat

www.literasibisnis.com – Reshuffle kabinet Indonesia maju telah dilakukan oleh presiden Joko Widodo. Reshuffle tersebut merupakan penggantian beberapa menteri yang dilantik pada Senin 17 Juli 2023.

Pelantikan dan Reshuffle kabinet Indonesia maju tersebut dilakukan atas dasar Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 62/P tahun 2023 tentang pengangkatan menteri Komunikasi dan Informatika sisa masa jabatan 2019-2024.

Selain itu, pelantikan dan Reshuffle tersebut juga berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 32/N tahun 2023 tentang pemberhentian dan pengangkatan wakil menteri negara kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga: Pejabat IKN Bakal Diberi Tukin Rp 98 Juta dan Fasilitas Mewah, Simak Faktanya!

Ada pun sejumlah pejabat dan menteri yang dilantik dan direshuffle telah Literasi Bisnis rangkum dalam artikel ini sebagai berikut.

Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

Beberapa pejabat dan menteri yang baru dan direshuffle adalah sebagai berikut ini:

1. Budi Arie Setiadi

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Reshuffle kabinet Indonesia maju yang pertama yaitu Budi Arie Setiadi yang dilantik menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo).

Ia menggantikan Jhonny G. Plate yang tersandung kasus korupsi BTS Bhakti.

2. Nezar Patria

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Reshuffle kabinet Indonesia maju yang kedua yaitu Nezar Patria yang dilantik menjadi Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika.

Sebelumnya ia menjabat sebagai staf khusus V Bidang Komunikasi Menteri Badan Usaha Milik Negara (2022-2023).

3. Paiman Raharjo

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Ketiga, reshuffle kabinet Indonesia maju selanjutnya yaitu Paiman Raharjo yang dilantik menjadi wakil menteri desa PDTT.

Hingga saat ini, ia juga tercatat menjabat sebagai Rektor Universitas Prof. Moestopo (Beragama) (2022-2027).

4. Saiful Rahmat Dasuki

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Reshuffle kabinet Indonesia maju yang keempat yaitu Saiful Rahmat Dasuki yang dilantik menjadi Wakil Menteri Agama.

Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta (2012-2022).

5. Pahala Mansury

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Reshuffle kabinet Indonesia maju yang kelimat yaitu Paham Mansury yang dilantik sebagai Wakil Menteri Luar Negeri.

Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (2022-2023).

Baca Juga: Data Provinsi dengan Utang Pinjol Terbesar 2023

6. Rosan Roeslani

Reshuffle kabinet Indonesia maju

Terakhir, Reshuffle kabinet Indonesia maju yaitu Rosan Roeslani yang dilantik menjadi Wakil Menteri BUMN.

Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat (2021-2023).

Nah, itulah beberapa reshuffle kabinet Indonesia maju yang telah Literasi Bisnis rangkum untuk kalian semua. Semoga mereka mampu membawa perubahan yang lebih baik lagi untuk negara Indonesia.

**) Ikuti berita terbaru Literasi Bisnis di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *